Rumah tangga yang dibina Cathy Sharon dan Eka Kusuma selama empat tahun terancam karam. Eka menggugat cerai Cathy ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada 1 Desember 2016 lalu.Sidang Cathy dan Eka pun akan kembali berlanjut pada 7 Maret 2016 mendatang.
Yang mengejutkan, dalam gugatannya Eka mengaku kerap cekcok dengan Cathy. Kabarnya, pria
yang bekerja sebagai pengusaha itu kesal lantaran Cathy sering keluyuran dan pulang malam hari.
"Ya, bisa dibilang gugatannya menguraikan seperti itu lah," kata Humas PN Jaksel, Made Sutrisna dihubungi via telepon
Sementara itu, dalam persidangan Cathy Sharon justru menuding balik Eka. Kakak kandung Julie Estelle itu menyebut sang suami memiliki wanita idaman lain.
"Intinya dasar gugatan karena adanya ketidakcocokan. Mereka sering cekcok, lalu memutuskan
untuk berpisah," ungkap Made Sutrisna.
Cathy Sharon menikah dengan seorang pengusaha Eka Kusuma pada 14 April 2012. Dari
pernikahan itu, keduanya dikaruniai dua anak bernama Jacob Gabriel Kusuma dan Carla Kusuma.
01/03/2016
Sumber : Monopoly Online Indonesia
Penerbit : Pamela Putri